Topik
Sudahkah mengambil tindakan terhadap kerusakan akibat banjir?
2024/8/15Informasi bencana
Kita telah memasuki musim dimana banyak terjadi bencana karena hujan lebat, banjir, topan, sungai meluap yang disertai aliran bebatuan, tanah longsor, dll. Apakah anda sudah mempersiapkan diri menghadapi bencana?
Akhir-akhir ini, hujan lebat yang turun dalam waktu singkat di daerah sempit telah menyebabkan kerusakan besar (ketinggian air di sungai meningkat tajam dan menyebabkan banjir, jalan dan rumah tergenang air) dan bencana (sungai dan sawah tergenang air hujan).
Tidak seperti gempa bumi, hujan lebat dan topan dapat diprediksi kapan, di mana, dan berapa besarannya. Untuk melindungi hidup anda dari bencana, penting untuk mengambil tindakan untuk melindungi diri, seperti bersiap menghadapi bencana dan mengungsi lebih awal jika merasa bahaya. Pemerintah dan Badan Meteorologi Jepang menyediakan pencegahan bencana dan informasi cuaca sesuai kebutuhan. Perhatikan informasi tersebut dan lakukan tindakan pencegahan bencana sejak dini.
Tindakan yang harus dilakukan saat hujan lebat dan angin topan
Sebelum hujan semakin lebat
- Konfirmasi tas darurat(barang bawaan saat darurat)
- Periksa rute menuju lokasi evakuasi Konfirmasikan tempat-tempat berbahaya di peta bahaya
- Langkah-langkah penguatan untuk rumah
Jika hujan semakin lebat
- Jauhi tempat-tempat berbahaya
- Perhatikan informasi peringatan tanah longsor, dll.
- Jika merasa bahaya atau menerima perintah evakuasi, jangan panik dan segera mengungsi.
- Sebelum mengungsi, pastikan untuk memadamkan api
- Minimalkan barang-barang saat mengungsi dan bawa tas punggung sehingga dapat menggunakan kedua tangan.
Kapan harus mengungsi?
Banjir sungai dan tanah longsor terjadi secara bersamaan, sehingga menunda evakuasi dapat mengancam nyawa. Akan sulit untuk berpindah-pindah setelah hujan dan angin semakin parah, sehingga keluarga yang memiliki orang tua dan anak kecil harus mengungsi saat peringatan level 3 (evakuasi untuk orang tua) dikeluarkan.
- Walaupun anda melupakan sesuatu, berbahaya untuk kembali mengambilnya. Jangan kembali
- Jika berbahaya untuk mengungsi ke tempat pengungsian, tunggulah di tempat yang paling aman di rumah, atau pindahlah ke bangunan kokoh terdekat.
Dibuat berdasarkan Humas Pemerintah Online 「Informasi yang berguna untuk kehidupan sehari-hari, perhatikan informasi cuaca hujan lebat dan angin topan serta lakukan tindakan pencegahan bencana dan evakuasi dini」
URL referensi: https://www.gov-online.go.jp/useful/article/201206/1.html